Page Nav

HIDE

Breaking News:

latest

Ads Place

Perbedaan Pendaftaran UTBK 2019 Gelombang I dan II di LTMPT

Pendaftaran Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) Gelombang II sudah dibuka pada Senin (25/3/2019) pukul 10.00 WIB. Ada sejumlah perbedaan...



Pendaftaran Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) Gelombang II sudah dibuka pada Senin (25/3/2019) pukul 10.00 WIB. Ada sejumlah perbedaan dalam pelaksanaan UTBK Gelombang I dan Gelombang II.

Pada Gelombang I, seluruh pusat UTBK yang berjumlah 85, menggelar ujian dengan tanggal yang sama yakni pada 13,14,27,28 April dan 4 Mei. Masing-masing tanggal ada 2 sesi ujian. Semua diumumkan sekaligus, begitu pendaftaran dibuka.

Sementara UTBK Gelombang II diselenggarakan pada 11-26 Mei dengan rincian: 11,12, 18, 25,26 Mei. 

Namun, tidak semua pusat UTBK langsung mengumumkan tes pada tanggal-tanggal tersebut. Misalnya pada sekitar pukul 10.00, atau setelah dibuka, pusat UTBK Universitas Indonesia, hanya menyelenggarakan tes pada 11-12 Mei. Untuk pusat UTBK di UNJ dan UPN Veteran Jakarta hanya mengadakan tes pada 11 Mei.

Beberapa pusat UTBK yang lengkap menyelenggarakan tes begitu dibuka pendaftarannya adalah Universitas Diponegoro, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Universitas Singaperbangsa Karawang, yang menyelenggarakan tes pada 11,12,18,25,26 Mei.

Namun, beberapa jam kemudian, informasi kembali ter-update. Beberapa pusat UTBK menambah tanggal ujian, seperti misalnya UPN Veteran, membuka ujian untuk tanggal 25 dan 26 Mei.

Pantauan Tirto, pendaftaran UTBK Gelombang II kali ini masih berjalan dengan lancar. Elang, salah seorang siswa kelas 12, berhasil mendaftarkan tanpa kendala yang berarti. 

Dalam hitungan menit, ia sudah bisa mendapatkan kode bayar. Ini tidak seperti Gelombang I, di mana Elang harus menunggu hingga berjam-jam agar bisa mendapatkan kode bayar.

Bagi siswa yang ingin mendaftar Gelombang II prosesnya juga tidak serumit yang pertama. Siswa tinggal memilih pusat tes dan tanggal, tanpa perlu memasukkan biodata lagi.

UTBK merupakan salah satu syarat siswa yang ingin mendaftar SBMPTN. Nilai UTBK digunakan untuk mendaftar SBMPTN.

Pendaftaran UTBK bisa dilakukan melalui laman pendaftaran-utbk-1.ltmpt.ac.id. Peserta akan diminta login dengan email dan password.

Jika belum punya akun, maka peserta harus membuat akun dulu di laman yang sama.
Untuk mendapatkan akun LTMPT, masukkan kombinasi NISN, NPSN, tanggal lahir, dan email aktif kemudian tentukan password akun. 

Setelah melakukan pendaftaran, peserta akan menerima email konfirmasi untuk melakukan pengaktifan akun. Periksa email konfirmasi di folder inbox atau spam.

Setelah log in, peserta diminta mengunggah pas foto berwarna terbaru, mengisi data, memilih jenis dan sesi ujian, serta lokasi Pusat UTBK PTN untuk mendapatkan slip pembayaran UTBK.

Selanjutnya, peserta tinggal membayar di Bank Mandiri, Bank BNI, atau Bank BTN.

Kuliah Beasiswa...?? Klik Disini

Gambar : TribunNews.com
Sumber : Tirto.id

Tidak ada komentar

Latest Articles